Studi: Penggunaan sunscreen dapat menjaga fungsi pembuluh darah

Lebih banyak beraktivitas diluar ruangan memang dapat menyebabkan kulit Anda terlihat lebih kusam. Seperti yang kita ketahui, radiasi ultraviolet (UVR) yang dihasilkan oleh matahari dapat menyebabkan kerusakan sel dan molekut yang berujung pada penuaan kulit. Oleh sebab itu, sebagian besar dari Anda mungkin akan menggunakan krim tabir surya terlebih dahulu sebelum melakukan aktivitas diluar ruangan. Krim tabir surya atau sunscreen merupakan krim yang digunakan untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari dengan tujuan untuk menurunkan risiko sunburn hingga kanker kulit.

Tidak sampai disitu, penggunaan sunscreen juga diketahui dapat membantu mempertahankan kinerja pembuluh darah Anda. Menurut penelitian yang dilakukan oleh Pennsylvania State University, penggunaan sunscreen dapat mempertahankan fungsi pembuluh darah dengan menjaga kadar Nitrat Oksida (NO) di dalamnya. Diketahui sebelumnya bahwa paparan sinar matahari dapat menurunkan kadar NO pada pembuluh darah.

NO merupakan gas yang diproduksi di pembuluh darah yang bertindak sebagai vasolidator. NO berfungsi untuk melebarkan pembuluh darah sehingga aliran darah menjadi lancar. Proses vasolidatasi pada kulit berfungsi untuk mempertahankan suhu tubuh akibat adanya panas. Jika tubuh mengalami panas yang tinggi, NO sebagai vasolidator akan meningkatkan aliran darah dan menghilangkan panas melalui kulit. Dalam penelitian ini, penggunaan sunscreen sebelum terpapar sinar matahari diketahui dapat menjaga kadar NO sehingga proses vasolidatasi berjalan dengan baik.

Untuk mendapatkan hasil tersebut, para peneliti melakukan observasi terhadap 13 partisipan yang memiliki warna kulit terang hingga sawo matang. Bagian tubuh yang dijadikan objek penelitian yaitu lengan, dimana satu lengan diberikan paparan UVR sedangkan lainnya sebagai kontrol. Masing-masing partisipan diminta untuk menjalankan 3 sesi, yaitu paparan UVR saja, paparan UVR dan penggunaan sunscreen, dan paparan UVR dan keringat.

 

Ditulis oleh Anggie Triana
Sumber foto: Pixabay

Sumber lainnya:

Jurnal Terbaru