Alergi terhadap debu, tungau, serbuk sari, hingga makanan tertentu sudah biasa terjadi. Tapi bagaimana jika alergi terhadap air, bahkan pakaian dalam?
Pakar masalah alergi, dr Tim Mainardi dari Hudson Allergy di New York mengatakan memang ada beberapa alergi yang tidak umum terjadi. Dikutip dari Fox News, berikut alergi yang tak biasa.
Cuaca dingin
Mainardi mengatakan, beberapa orang bisa mengalami alergi berupa gatal-gatal terhadap cuaca dingin. Gatal-gatal pada kulit disebabkan oleh pelepasan histamin. Histamin merupakan bahan kimia yang dilepaskan oleh tubuh sebagai reaksi alergi. Bagian tangan biasanya paling sering terkena reaksi alergi. Untuk mengatasinya, direkomendasikan konsumsi golongan obat antihistamin.
Olahraga
Alergi olahraga mungkin terdengar aneh. Tetapi, menurut Mainardi, memang ada orang yang alergi saat berolahraga. Umumnya terjadi pada usia 15-45 tahun. Reaksi alergi bisa berupa ruam dan gatal-gatal. Bahkan, bisa terjadi anafilaksis, yaitu reaksi alergi berat yang bisa mengancam nyawa. "Siapa saja yang memiliki alergi olahraga harus berhati-hati dengan semua jenis aktivitas berat," kata Mainardi.
Pakaian dalam
Beberapa orang juga bisa alergi saat mengenakan pakaian dalam akibat kontak dengan kulit atau disebut dermatitis kontak. Reaksi alergi berupa ruam dan terasa gatal. Alergi saat memakai pakaian dalam bisa diakibatkan oleh pewarna kain, dan bahan kimia lainnya seperti lateks. Bagi seseorang yang mengalami alergi ini, pilihlah pakaian dalam bebas lateks atau organik. Mainardi mengungkapkan, beberapa perusahaan membuat pakaian organik dari serat alami seperti katun.
Air
Alergi terhadap air merupakan jenis alergi yang sangat langka. Diperkirakan ada 1 dari 250 juta orang yang mengalami alergi air. Belum diketahui pasti apa penyebabnya. Mereka yang memiliki alergi ini akan merasa gatal-gatal yang kadang menyakitkan ketika terkena air. Namun, mereka tidak alergi terhadap semua cairan.
Ditulis oleh Denistya Sagita
Sumber foto: Pinterest
Sumber lainnya:
- http://www.foxnews.com/health/2017/02/10/can-be- allergic-to- your-underwear.html
- http://abcnews.go.com/Health/AllergiesNews/story?id=5936143