Apa Anda pernah mendengar tentang kolin? Kolin adalah salah satu nutrisi esensial yang memiliki peran dalam mendukung fungsi tubuh serta menjaga kesehatan secara keseluruhan. Tidak heran kalau Anda sering menemukan nutirisi ini terkandung di berbagai macam suplemen. Tak hanya suplemen, tubuh Anda juga bisa memproduksi nutrisi ini. Hanya saja jumlah dihasilkan tidak banyak, sehingga perlu adanya asupan tambahan.
Dalam tubuh, kolin memiliki beberapa peran penting, salah satunya yaitu meningkatkan daya ingat serta kemampuan kognitif. Kolin merupakan nutrisi esensial bagi pembentukan otak. Beberapa hasil studi juga telah menguatkan pernyataan tersebut. Kolin juga diketahui dapat membantu menjaga kesehatan jantung, meningkatkan metabolisme tubuh, menurunkan risiko komplikasi saat masa kehamilan serta dapat membantu meringankan gejala penderita fibrosis kistik.
Asupan kolin yang dianjurkan per harinya cukup beragam. Bagi pria dan wanita dewasa, dianjurkan untuk mengkonsumsi kolin 550 dan 400 mg per hari. Sedangkan bagi wanita yang sedang dalam masa kehamilan dan menyusui, dianjurkan untuk mengkonsumsi kolin setidak 450 - 500 mg per hari. Sedangkan anak-anak dianjurkan untuk memenuhi kebutuhan kolin setidaknya 375 mg per hari.
Untuk memenuhi kebutuhan tersebut, terdapat berbagai jenis bahan makanan yang bisa Anda konsumsi seperti daging sapi, kacang kedelai, ikan, ayam, telur, brokoli, kentang, jamur, gandum, nasi, kacang-kacangan, dan biji-bijian. Selain itu, Anda juga bisa memenuhi kebutuhan kolin dengan menambahkan multivitamin serta suplemen. Defisiensi kolin dapat menyebabkan penyakit terkait otot dan hari, serta meningkatkan risiko penyakit kardiovaskular, demensia, serta cacat tabung saraf pada bayi.
Ditulis oleh Anggie Triana
Sumber foto: Bigstock
Sumber lainnya:
- Medical News Today - Everything you need to know about choline (2019). https://www.medicalnewstoday.com/articles/327117.php#about, 28 November 2019.