Berbeda dengan jenis vitamin lainnya, vitamin D dapat diproduksi dalam tubuh ketika kulit terpapar langsung oleh sinar matahari. Oleh sebab itu, vitamin D sering disebut sebagai vitamin sinar matahari. Berperan dalam membantu proses penyerapan kalsium dalam tubuh, vitamin ini juga berperan dalam menjaga kesehatan tulang. Tak hanya didapatkan langsung dari dalam tubuh, vitamin yang dapat larut dalam lemak ini juga bisa Anda dapatkan dari beberapa jenis makanan. Dilansir dari Healthline, berikut beberapa jenis makanan yang kaya akan vitamin D.
- Salmon, merupakan sumber vitamin D yang baik untuk tubuh, baik ikan salmon liar ataupun ternak. Menurut United States Department of Agriculture (USDA) Food Composition Database, masing-masing jenis salmon tersebut dapat memenuhi kebutuhan vitamin D harian sebesar 124% dan 32% per 100 grm.
- Sarden, merupakan jenis ikan lainnya yang kaya akan vitamin D. Satu kaleng sarden berukuran 100 grm dapat memenuhi kebutuhan vitamin D harian Anda sebesar 22%. Tak hanya sarden, ikan makarel serta halibut juga merupakan sumber vitamin D yang baik.
- Minyak hati ikan kod, menjadi pilihan yang tepat bagi Anda yang tidak terlalu suka dengan ikan. Mengkonsumsi satu sendok teh minyak hati ikan kod sudah dapat memenuhi kebutuhan vitamin D harian Anda sebesar 56%. Tak hanya itu, minyak ini juga kaya akan vitamin A.
- Tuna kalengan, disukai banyak orang karena rasanya yang lezat serta terjangkau. 100 grm tuna kaleng dapat memenuhi kebutuhan vitamin D harian sebesar 34%. Selain itu, tuna kalengan juga sumber niasin serta vitamin K yang baik untuk tubuh.
- Kuning telur, pilihan lain bagi Anda yang tidak terlalu menyukai hidangan laut. Meskipun banyak yang menghindari bagian ini karena dianggap tinggi akan lemak, kuning telur juga mengandung vitamin serta mineral yang baik untuk tubuh. Satu kuning telur diketahui dapat memenuhi kebutuhan vitamin D hariang hingga 5%.
- Jamur, sama dengan manusia, jamur juga bisa mensintesis vitamin D ketika terpapar oleh sinar UV. Berbeda dengan yang dihasilkan oleh hewan yang memproduksi vitamin D3, jamur dapat memproduksi vitamin D2. 100 grm jamur liar dapat mengandung 2300 IU vitamin D2, atau hampir tiga kali lipat dari kebutuhan hariannya.
Ditulis oleh Anggie Triana
Sumber foto: Pixabay
Sumber lainnya:
- Healthline - 7 Healthy Foods That Are High in Vitamin D (2019). https://www.healthline.com/nutrition/9-foods-high-in-vitamin-d#1, 23 Januari 2020.