Ini yang harus Anda lakukan setelah terlalu banyak mengkonsumsi sodium

Cemilan seperti keripik, gorengan ataupun snack kemasan memang sangat enak untuk dikonsumsi Rasanya yang asin dan gurih membuat para penikmatnya akan terus mengkonsumsi makanan tersebut. Namun, seperti yang kita ketahui, makanan tersebut mengandung garam dalam jumlah yang banyak sehingga dapat menimbulkan masalah kesehatan jika dikonsumsi terlalu berlebihan.

Berdasarkan data American Heart Association, batas asupan garam untuk orang dewasa yaitu 2.300 mg per harinya atau seukuran dengan satu sendok teh. Jika Anda mengkonsumsi lebih dari batas asupan tersebut, maka biasanya Anda akan merasa haus yang berlebihan dan terjadinya pembengkakkan di jaringan tubuh Anda. Untuk mencegah hal tersebut, berikut beberapa tips yang bisa Anda lakukan setelah mengkonsumsi garam yang berlebihan:

  1. Minum air putih yang banyak, dapat membantu mengeluarkan sebagian garam yang ada di ginjal Anda. Jika dalam keadaan sehat, hal ini dapat membuat Anda buang air kecil lebih banyak sehingga garam dapat keluar dari tubuh.
     
  2. Konsumsi makanan yang mengandung kalium, seperti pisang, ubi jalar, atau semangka dapat membantu menetralkan dan menurunkan kadar garam dalam tubuh. Selain itu, makanan tersebut juga dapat membantu mengurangi pembengkakkan dan menurunkan tekanan darah Anda.
  3. Gerakkan tubuh Anda, melakukan aktivitas fisik dapat meningkatkan aliran darah yang memungkinkan tubuh Anda untuk mengeluarkan cairan ekstra (keringat). Anda bisa melakukan olahraga ringan seperti jalan santai atau senam untuk membantu mengurangi kelebihan garam yang tertahan dalam tubuh Anda.

Untuk mengurangi kadar garam dalam makanan, Anda dapat menggantikannya dengan rempah-rempah dan bumbu masak lainnya, seperti seledri, bawang-bawangan, lada, lengkuas, oregano, cabai ataupun daun thyme. Selain dapat mengurangi jumlah garam, rempah-rempah tersebut juga lebih sehat untuk tubuh.

Ditulis oleh Anggie Triana
Sumber foto Google Search Images

Sumber lainnya:

Jurnal Terbaru