Khasiat jus cranberry untuk kesehatan

Cranberry, termasuk dalam golongan buah berry yang kaya akan nutrisi dan rendah kalori. Beberapa penelitian telah menunjukkan bahwa jus cranberry dapat mencegah terjadinya infeksi, menurunkan risiko penyakit kronis, serta mencegah terjadinya kerusakan oksidatif yang berkaitan dengan usia. Bagi sebagian orang, rasanya yang asam mungkin akan membuat tidak nyaman. Namun, segudang manfaat yang dikandung jus cranberry dapat membuat Anda untuk tetap meminumnya.

  1. Mencegah kanker
    Radikal bebas dalam tubuh akan terus terakumulasi seiring dengan bertambahnya usia. Hal ini berkaitan dengan masalah kesehatan seperti kanker, diabetes, hingga penyakit jantung. Jus cranberry mengandung antioksidan yang dapat melawan radikal bebas dalam tubuh, sehingga mencegah terjadinya risiko kanker.
  2. Meningkatkan kesehatan jantung
    Jus cranberry mengandung fitonutrien yang berperan sebagai anti-inflamsi, sehingga dapat mencegah terjadinya peradangan dan memberikan perlindungan terhadap penyakit jantung. Suatu penelitian juga menemukan bahwa jus cranberry dapat menurunkan tingkat LDL (low density lipoprotein) yang dikenal sebagai kolesterol jahat.
  3. Mengobati dan mencegah infeksi saluran kemih
    Kandungan antibakteri dalam jus cranberry diketahui dapat mengurangi koloni E. coli pada kandung kemih dalam penelitian laboraturium dengan menggunakan model mencit. E. coli diketahui sebagai bakteri yang dapat menyebabkan infeksi saluran kemih. Selain itu, penelitian lainnya juga menunjukkan bahwa jus cranberry juga dapat menurunkan risiko infeksi bakteri.
  4. Menjaga kesehatan saluran pencernaan
    Selain dapat mengurangi koloni E. coli pada kandung kemih, anti-bakteri dalam jus cranberry juga dapat menghambat pertumbuhan H. pylori pada lambung. H. pylori yang tumbuh diluar kendali dapat menyebabkan terjadinya pembengkakkan sehingga saluran pencernaan menjadi terganggu.
  5. Mencegah infeksi
    Selain mencegah terjadi infeksi bakteri, jus cranberry juga diketahui dapat mencegah terjadinya infeksi virus. Dalam penelitian yang dilakukan oleh University of Tennessee-Knoxville, jus cranberry dapat melawan beberapa jenis virus, termasuk norovirus, yang merupakan penyebab penyakit yang ditularkan melalui makanan.

 

Ditulis oleh Anggie Triana
Sumber foto Pixabay

Sumber lainnya:

Jurnal Terbaru